Three-way matching tidak jauh berbeda dengan two-way matching yang bisa kamu pahami terlebih dahulu dengan klik di sini. Seperti kedengarannya, three-way matching adalah pencocokan invoice secara tiga arah. Alias, ada tiga dokumen yang terlibat dalam proses ini. Yuk, pahami lebih jauh.

Definisi Three-way Matching

Three-way matching merupakan proses pencocokan atau verifikasi dokumen untuk memastikan bahwa invoice, purchase order (PO), dan goods receipt (GR) memuat informasi yang sesuai.
Apa saja informasi atau data yang dibandingkan dalam three-way matching? Inilah poin-poinnya:

  • Jenis barang: Apakah barang yang dikirimkan sesuai dengan yang dipesan di PO?
  • Jumlah barang: Apakah jumlah barang yang dikirimkan sama dengan yang dipesan di PO?
  • Harga per unit: Apakah harga per unit barang yang ditagihkan sama dengan yang disepakati di PO?
  • Total tagihan: Apakah total tagihan di invoice sesuai dengan perhitungan dari jumlah barang dan harga per unit?
  • Tanggal pengiriman: Apakah tanggal pengiriman di invoice sesuai dengan tanggal pengiriman di GR?
  • Kondisi barang: Apakah kondisi barang di GR sesuai dengan yang disepakati di PO?

Contoh Three-way Matching

Sebuah perusahaan memesan 10 monitor, 5 keyboard, dan 3 mouse dari vendor. Perusahaan membuat purchase order (PO) yang berisi rincian barang, jumlah, harga, dan tanggal pengiriman. Vendor mengirimkan barang dan mengirimkan invoice kepada perusahaan. Perusahaan menerima barang dan menandatangani dokumen penerimaan barang (GR).

Departemen keuangan perusahaan melakukan pencocokan (matching) antara PO, invoice, dan GR. Pencocokan dilakukan dengan membandingkan informasi pada ketiga dokumen, seperti jenis barang, jumlah barang, harga per unit, total tagihan, tanggal pengiriman, dan kondisi barang.

Jika semua informasi cocok, maka invoice dianggap valid dan perusahaan dapat melakukan pembayaran kepada vendor.

Itulah penjelasan tentang apa itu three-way matching. Untuk memudahkanmu mengelola dokumen jual-beli bisnis, yuk, gunakan Paper.id! Dengan Paper.id, kamu bisa membuat invoice digital hanya dalam 5 menit, mengurus pembayaran dengan berbagai opsi, dan menikmati rekonsiliasi otomatis sehingga pelacakan arus dokumen dan keuanganmu mudah dipantau.

Download aplikasinya dengan klik banner ini sekarang!

Banner Android Landscape