Dengan meningkatnya persaingan antar berbagai merek, restoran perlu mendapatkan kepercayaan pelanggan melalui kualitas makanan yang disajikan dengan harga yang terjangkau dengan mendapatkan supplier bisnis restoran yang tepat.

Itu sebabnya mereka perlu memilih pemasok restoran terbaik di pasar. Dengan memilih pemasok yang tepat untuk menyediakan semua peralatan, persediaan, dan bahan yang diperlukan untuk menjalankan dapur Anda maka usaha atau bisnis resto Anda pastinya akan berjalan lancar dan mendapatkan keuntungan yang maksimal

Namun, dengan banyaknya pemasok restoran di pasaran, bisa sangat membingungkan bagi pemilik restoran untuk memilih pemasok atau supplier yang tepat. Berikut adalah beberapa tips tentang cara memilih pemasok restoran.

Cek Harga Supplier Bisnis

Harga juga perlu dijadikan acuan dalam memilih supplier bahan baku makanan untuk resto Anda. Harga terbaik bukan berarti mahal atau murah, tetapi harga yang sesuai dengan kualitas bahan baku.

Pastikan Anda telah memilih supplier bahan baku restoran yang memproduksi barang berkualitas dengan harga yang sesuai kemampuan Anda. Akan membantu jika Anda melakukan riset dan menemukan lebih banyak tentang bahan dan peralatan yang mereka tawarkan.

Ini akan memberi Anda gambaran yang lebih baik tentang pasar dan membantu Anda membuat keputusan yang tepat. Periksa rincian harga mereka secara detail.

Sesuaikan dengan kebutuhan

Sebelum Anda memilih supplier, ada baiknya Anda kelompokkan kebutuhan bahan baku sesuai jenis ataupun intensitas penggunaannya. Dengan begitu, Anda akan lebih menghemat waktu, biaya, dan tenaga. Kemudian, tentukan berapa banyak dan apa saja bahan yang dibutuhkan. Beberapa hal yang bisa kamu jadikan penilaian untuk pemilihan supplier, seperti:

  • Kualitas bahan makanan
  • Harga
  • Pelayanan
  • Kecepatan dalam merespons
  • Kemudahan pembayaran
  • Ketepatan dalam proses pengiriman.

Sesuaikan juga dengan jenis bisnis kuliner yang Anda miliki. Contohnya, Anda membuka restoran dengan menu makanan khas Indonesia berarti sebaiknya kamu memilih supplier bahan makanan Indonesia sebagai penyedia bahan baku untuk diolah menjadi makanan siap santap oleh konsumen.

Perhatikan kualitas dan kuantitas barang supplier

Melihat kualitas dan kuantitas juga harus Anda pikirkan secara matang, tidak bisa dipenuhi hanya salah satunya saja. Sebab hal tersebut merupakan dua hal yang saling berkesinambungan dan saling melengkapi. Kalau supplier yang Anda pilih hanya memiliki kualitas tapi tidak kuantitas, maka kelancaran bisnis akan terganggu. Supplier tersebut akan sulit memenuhi kuota produksi. Sedangkan jika hanya memiliki kuantitas tanpa kualitas, maka produk yang dihasilkan tidak akan maksimal.

Kunjungi Gudang Pemasok

Faktor penting lainnya yang tidak dapat Anda abaikan adalah ketersediaan dan lokasi gudang pemasok. Pastikan Anda mengunjungi gudang pemasok dan memeriksa bagaimana fasilitas mereka terlihat dan apakah penyimpanannya cukup higienis untuk mencegah kontaminasi produk yang disimpan di sana. Seseorang harus mencari pemasok yang gudangnya tertata rapi, bersih, dan dilengkapi dengan mesin modern. Area penyimpanan harus sedemikian rupa sehingga dapat menyimpan semua bahan dan peralatan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Cek kualitas dan Adanya garansi dan pengembalian

Untuk lebih meyakinkan, Anda dapat meminta sampel produk dari calon supplier Anda, sehingga Anda bisa melihat kualitas dari bahan bakunya, apakah sesuai dengan yang diinginkan. Sebagai pebisnis makanan Anda bisa memilih dan menentukan supplier bahan baku mana yang cocok untuk bisnis kuliner yang Anda jalankan. Selain itu yang patut Anda perhatikan sebelum menjalin kerja sama dengan para supplier bahan baku makanan tertentu, Anda harus memahami kebijakan tentang garansi barang jika ada kerusakan atau kualitas produk yang tidak sesuai. Hal ini untuk meyakinkan bahwa Anda akan selalu mendapatkan bahan baku yang berkualitas. Karena tidak semua supplier bahan makanan menyediakan garansi, sehingga Anda harus pintar-pintar mencari supplier yang tepat.

Perhatikan Track Record

Track record juga dapat dijadikan sebagai identifikasi apakah supplier tersebut bertanggung jawab terhadap kualitas produknya. Hal itu dapat Anda ketahui dengan mencari informasi dan perhatikan review supplier tersebut melalui sosial media, komunitas wirausaha ataupun dari forum online.

Salah satu cara paling mudah untuk mendapatkan atau menemukan supplier yang Anda butuhkan yaitu dengan mencari lewat website maupun media sosial resmi. Pilih supplier yang menyediakan informasi yang jelas tentang produk, harga, pemesanan, terutama kontak yang dapat Anda hubungi. Dengan informasi tersebut, Anda akan dimudahkan dalam proses mencari supplier yang tepat.

Kamu bisa merasakan kemudahan membayar supplier dengan menggunakan produk demo dari Paper.id dibawah ini.

Klik tombol di bawah untuk melanjutkan demo produk ini