Inti dari sebuah bisnis didirikan adalah mendapatkan keuntungan dan meningkatkan penjualan. Kedua hal ini akan menentukan berkembang atau tidaknya sebuah perusahaan. Berkembangnya suatu bisnis ditentukan oleh lancar atau tidaknya perusahaan tersebut dalam merekrut karyawan, memproduksi produk, menarik banyak pelanggan, membeli perlengkapan perusahaan maupun meningkatkan pemberian jasa layanan.
Banyaknya bisnis yang kini bermunculan akan menjadikan persaingan bisnis Anda semakin banyak. Jadi, Anda harus mengetahui cara meningkatkan penjualan agar bisnis Anda bisa bersaing sehat dengan mereka. Peningkatan penjualan juga perlu dilakukan untuk menjaga kestabilan bisnis yang Anda jalankan. Apakah Anda sudah tahu bagaimana cara untuk meningkatkan penjualan yang tepat? Jika belum, berikut ada penjelasannya untuk Anda.
Baca Juga: Pencetus Kampung Online, Resign dari PNS Demi Buat Bisnis di Desa
Cara Meningkatkan Penjualan Bisnis yang Tepat
Sebenarnya ada banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan penjualan bisnis. Namun, kali ini, saya hanya akan menjelaskan 4 diantaranya yang paling mudah buat Anda para pebisnis yang merasakan kesulitan untuk mengembangkan usahanya. Apa saja itu?
Memperluas target bisnis
Salah satu cara meningkatkan penjualan yang bisa Anda lakukan yaitu memperluas target bisnis. Jangan pernah takut untuk menambahkan biaya demi memperluas bisnis. Anda harus melakukan riset terlebih dahulu sebelum memperluas target bisnis. Mulai dari riset mengenai target pasar, harga maupun persaingan yang ada di daerah tersebut. Jika riset yang Anda lakukan sudah tepat, maka kemungkinan besar Anda akan mendapatkan peningkatan keuntungan yang semakin besar.
Membuat Program Promosi
Jika Anda ingin pelanggan membeli produk secara rutin, Anda bisa mencoba untuk memberikan pelanggan Anda tersebut insentif pembelian, diskon maupun peningkatan layanan. Anda bisa membuat beragam program promosi untuk menarik para pelanggan agar lebih sering datang ke tempat Anda.
Berikan promosi spesial kepada para pelanggan yang telah setia berbelanja di tempat Anda. Misalnya, Anda bisa memberikan loyalti card yang khusus diberikan kepada pelanggan tertentu. Di dalam kartu loyalitas tersebut, Anda bisa berikan diskon khusus terhadap para pemiliknya sehingga kesan spesial akan dirasakan oleh pelanggan Anda. Dengan begitu, mereka pasti akan kembali membeli produk yang Anda.
Tinjau Harga Pasar
Fokus terhadap target pasar yang Anda miliki memang merupakan hal yang penting. Akan tetapi, jika Anda merasa produk tersebut kurang diminati pelanggan, Anda harus mencari tahu apa penyebabnya. Jangan berpikir terlalu jauh, apakah Anda sudah melihat harga pasar? apakah kompetitor Anda menjual produk serupa dengan harga yang lebih terjangkau?
Meninjau lagi harga produk atau jasa yang Anda jual berguna untuk menjaga kestabilan bisnis Anda. Lakukan survey maupun riset penjualan sebagai referensi dalam memperbaiki bisnis Anda supaya bisa semakin maju dan berkembang. Misalnya yaitu meminta tanggapan pelanggan mengenai produk Anda terlalu mahal atau terlalu murah serta bagaimana produk yang biasanya ada dipasaran.
Menjaga Kesetiaan Pelanggan
Untuk menjaga kesetiaan pelanggan ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Misalnya jika Anda bergerak pada bisnis retail, maka berusahalah untuk memperoleh informasi kontak yang ada dengan tujuan untuk memberikan berbagai informasi mengenai potongan harga atau paket menarik pada produk tertentu.
Jika Anda bergerak pada sistem business to business, maka pastikan Anda menyimpan daftar kontak rekan bisnis Anda supaya Anda bisa lebih mudah untuk melakukan follow up lanjutan. Biasanya pelanggan tetap Anda nantinya akan ada yang memberikan masukan bermanfaat untuk mengembangkan bisnis Anda.
Baca Juga: Membedah Apakah Bisnis Online Terpopuler di Indonesia Pada 2018?
Setelah Anda mengetahui Cara Meningkatkan Penjualan bisnis yang tepat dan Anda bisa menerapkannya dengan baik, yang perlu Anda lakukan selanjutnya adalah mampu mengelola manajemen keuangan dengan baik. Pengelolaan manajemen keuangan yang baik akan mendatangkan keuntungan yang maksimal.
Anda kini bisa mengelola manajemen keuangan bisnis menggunakan aplikasi paper.id. Dengan aplikasi ini pengelolaan keuangan Anda akan menjadi lebih mudah dan cepat lho. Jadi, segera gunakan aplikasi paper.id untuk mengelola keuangan bisnis Anda menjadi lebih baik lagi. Untuk info lebih lanjut, silahkan klik tombol di bawah ini.
- Product Update: Langsung Konversi Invoice dari Accurate ke Paper.id, Kelola Dokumen Makin Lancar! - Oktober 28, 2024
- Perbedaan Faktur dan Invoice dalam Bisnis, Apa Saja? - Oktober 23, 2024
- Kenali AP & AR Automation yang Mampu Tingkatkan Bisnis Lebih Pesat - Oktober 23, 2024