SOFTWARE ARISAN- Jika ditanya bagaimana bisa mendapatkan uang secara cepat? sebagian besar orang akan setuju dengan melakukan arisan. Kalo arisan manual biasanya menggunakan kertas dan dikocok melalui gelas Aqua dengan nama yang tertera, Anda bisa melakukannya lebih mudah kok. Bagaimana caranya? dengan menggunakan Microsoft Excel.
Ikuti 7 langkah mudah kocok arisan dengan excel di bawah ini dan terapkan kepada anggota arisan Anda di rumah. Dijamin anti curang karena sistem akan memilih pemenang arisan secara random alias acak.
- Buat data diri di Excel sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan. Biasanya, data yang digunakan nama, alamat, nominal jumlah arisan yang ditetapkan dan keterangan lainnya. Usahkan, pisahkan setiap data ke dalam beberapa kolom yang berbeda sehingga rumus Excel bisa dimasukkan.
- Blok seluruh data yang telah dimasukkan kemudian masukkan tulis “DIUNDI” ke dalam lingkaran merah yang ditunjukkan melalui gambar di bawah.
- Setelah menuliskan kata “DIUNDI”, kemudian buatlah kolom yang menunjukkan hadiah serta keterangannya tepat di bawah kolom dari detail nama (lihat langkah 1).
- Dalam kolom “Nomor Pemenang”, masukkan rumus RANDBETWEEN untuk menentukan siapa yang akan memenangkan undian. Catatan, angka (1,5) adalah jumlah dari peserta yang ikutan. Jika daftar nama arisan yang Anda buat ada 10, berarti Anda harus menuliskannya (1,10). Jadi, perhatikan jumlah peserta sebelum memasukkannya ke dalam rumus.
- Hasil dari rumus tersebut akan tertera di bawah ini. Jadi, setiap membuat lembar kerja terbaru, hasil dari rumusan RANDBETWEEN tersebut akan berubah-ubah. Hal ini mirip sesuai dengan kocokan arisan pemenangan yang biasanya terpilih secara random ataupun acak.
- Nama pemenang masih belum terisi? Anda bisa memasukkanya dengan menggunakan rumus VLOOKUP (C11, DIUNDI, 2).
Ket:
– C11: Pemenang dari undian.
– Diundi: Harus ditulis karena sesuai dengan step ke-2.
– 2: Kolom nama keterangan. - Terakhir, untuk mengisi kolom alamat dari pemenang Anda, juga bisa menggunakan rumus VLOOKUP (C11, DIUNDI, 3).
Ket:
– C11: Pemenang dari undian.
– Diundi: Sesuai dengan tahap kedua.
– 3: Untuk mencari kolom alamat.
Itu dia cara bagaimana Anda bisa menggunakan Microsoft Excel untuk mengocok arisan. Dengan sistem ini, hasil dari undian yang keluar menjadi lebih adil dan tidak akan ada kecurangan. Nah, masalah kocokan dengan Excel sudah kelar tapi masih cari Software Arisan buat mempermudah penghitungan uangnya? Tenang, ada kok software lokal yang bisa memberikan hal mudah tersebut.
Baca Juga: Anti Kena Tipu, Begini Cara Efektif Bayar Tagihan Arisan Bulanan
Software Arisan
Metode pembayaran arisan biasanya dibuat perminggu ataupun perbulan sesuai dengan keinginan. Namun, biasanya, ada saja seorang anggota yang enggan bayar arisan tepat waktu ataupun lupa. Fenomena semacam itu sudah biasa dan bahkan berulang kali terjadi. Mau menagih tapi malu ataupun tidak enak? bisa kok Anda menagih mereka secara online. Caranya? cari aja Software Arisan.
Paper.id memiliki fitur billing ataupun pembayaran secara berkala. Cukup masukkan nama anggota arisan Anda sekaligus email. Nanti, Anda tidak perlu lagi repot-repot menagih secara manual karena anggota arisan Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email apabila mereka belum membayar arisan mereka. Jadi, gak bakal ada lagi keterlambatan pembayaran yang buat pengocokan jadi terlambat.
Mau arisan online Anda jadi nyaman dan anti kena tipu, kan? Yuk, mulai gunakan sistem recurring di Paper.id agar aktivitas arisan Anda dengan teman-teman menjadi lebih aman. Mau mulai sekarang? mudah kok silahkan klik gambar yang telah tersedia di bawah ini.
Sumber gambar klik disini.
- Cashback s.d Rp350 Ribu Dengan Visa Commercial Card! - Januari 13, 2025
- Untung Melimpah Dengan Kartu Kredit UOB, Cashback Rp300 Ribu menanti! - Desember 31, 2024
- Terbatas! Promo Spesial Tokopedia, Bayar Invoice Double Untungnya! - Desember 31, 2024