Aplikasi transfer uang tak dipungkiri lagi semakin dibutuhkan. Pasalnya, perkembangan teknologi yang begitu pesat telah banyak mengubah kebiasaan masyarakat. Kamu pun sudah pasti menginginkan sistem transfer yang cepat dan antiribet, bukan?
Baik kirim uang untuk kebutuhan personal maupun bisnis, transaksi sudah pasti akan dimudahkan dengan adanya aplikasi ini. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang begitu besar, sudah banyak, lho, aplikasi transfer uang yang bisa jadi pertimbangan.
Yuk, simak apa saja rekomendasinya dalam artikel ini!
Baca Juga: Kelemahan & Keunggulan Transfer Uang Untuk Transaksi Bisnis
Apa Itu Aplikasi Transfer Uang?
Aplikasi transfer uang merupakan sebuah aplikasi yang memberikan kemudahan bagi para penggunanya dalam mengirim uang atau menerima uang dari orang lain. Kamu tidak perlu repot-repot harus pergi ke ATM dengan teknologi ini. Dari smartphone saja, transaksi bisa terjadi dalam hitungan detik.
Sangat praktis, bukan?
Manfaat Menggunakan Aplikasi Transfer Uang
Ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika menggunakan aplikasi transfer uang ini.
1. Lebih hemat
Aplikasi transfer uang membuatmu jadi lebih hemat. Kok bisa?
Pertama-tama, kamu tidak harus pergi keluar rumah untuk menuju ke mesin ATM. Ini sudah pasti membuatmu hemat sekian rupiah untuk ongkos atau bensin. Belum lagi, saat ini sudah ada aplikasi yang membuat setiap transfermu tidak dipungut biaya administrasi alias gratis!
2. Banyak promo
Selain hemat, kamu bisa mendapatkan beragam promo yang disediakan oleh provider dari transfer uang tersebut. Dalam beberapa event tertentu, ada beberapa aplikasi yang memberikan banyak promo serta keuntungan saat menggunakan aplikasinya.
3. Mudah dalam melakukan Top Up dari e-wallet
Ketiga, kalian akan mudah dalam melakukan top up. Kalian tidak perlu repot-repot keluar untuk mencari ATM atau merchant yang support dalam top up sebuah e-wallet. Hal ini akan mempermudah kalian dalam keperluan sehari-hari seperti bayar listrik, pulsa, dan lainnya.
4. Tidak harus repot untuk datang ke ATM
Keempat, kalian bisa melakukan transfer uang tanpa perlu repot-repot ke ATM atau merchant yang bisa melakukan transfer. Kalian bisa melakukan transfer uang hanya dengan bermodalkan smartphone.
Baca Juga: Mengenal Bank Transfer, Metode Pembayaran Kuno Yang Masih Sering Dipakai
8 Aplikasi Transfer Uang Untuk Transaksi Antar Bank Gratis
Berikut ini 8 Aplikasi Transfer Uang Antar Bank Gratis:
1. Paper.id
Paper.id merupakan sebuah software aplikasi invoice online yang mempermudah para pelaku usaha dalam menjalankan bisnis nya. Paper.id juga bisa digunakan untuk membayar transaksi menggunakan metode bank transfer loh.
Metode pembayaran yang disediakan pun beragam, mulai dari Transfer Uang Antar Bank, QRIS, Virtual Account, hingga kartu kredit. Kalian juga bisa mendapatkan biaya gratis transfer antar bank dengan minimum transaksi Invoice sebesar Rp2 juta.
Selain itu juga, aplikasi ini bisa membuat serta mengirim digital invoice online yang sudah terekonsiliasi secara otomatis. Serta dapat kirim invoice secara gratis dan cepat via WhatsApp, Email, hingga SMS.
Yuk pakai Paper.id sekarang juga dengan klik tombol daftar di bawah ini.
2. Paypal
Pertama ada Paypal, ini merupakan sebuah aplikasi transfer uang yang bisa kalian gunakan untuk melakukan transaksi yaitu mengirim uang ke luar negeri. Kalian hanya perlu registrasi, kemudian daftar menggunakan alamat email kalian. Setelah itu hubungkan kartu debit atau kredit kalian ke Paypal. Biaya transfer atau transaksi ini ditanggung oleh si penerima uang.
3. Dana
Ketiga ada Dana, ini merupakan sebuah e-wallet, namun memiliki keunggulan, yaitu kalian bisa melakukan transfer antar bank gratis tanpa biaya admin selama 10 kali selama sebulan. Akan tetapi minimal transfer yang bisa dilakukan untuk klaim gratis transfer tersebut ialah Rp50.000.
4. Link Aja
Hampir sama dengan DANA, Link Aja merupakan sebuah e-Wallet yang menyediakan fitur bank transfer. Minimal transfer yang bisa kalian dapatkan untuk bebas biaya admin terhitung lebih kecil jika dibandingkan dengan DANA, yaitu hanya Rp10.000. Akan tetapi kalian harus upgrade ke Full Service jika ingin mendapatkan service ini.
5. Transfez
Dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa aplikasi ini ditunjukan untuk transfer uang. Aplikasi ini menawarkan para penggunanya sebuah layanan transfer ke 47 negara dalam waktu 10 menit. Cukup keren ya. Biaya yang ditawarkan oleh Transfez cukup murah loh.
6. Wise
Kalian pasti sering mendengar aplikasi ini. Wise bisa digunakan untuk mengirim uang keluar negeri ataupun dalam negeri loh.
7. OVO
Sama dengan DANA, juga Link Aja. OVO merupakan sebuah dompet digital yang menawarkan beragam layanan di dalamnya. OVO bisa digunakan untuk transfer uang antar bank, akan tetapi untuk menggunakan fitur ini, kalian harus upgrade menjadi OVO Premier.
Selain bisa digunakan untuk transfer uang, OVO sendiri bisa digunakan untuk dijadikan opsi metode pembayaran tagihan invoice atau faktur loh. Gimana caranya? kalian bisa menggunakan Paper.id untuk menggunakan OVO untuk bayar tagihan Invoice atau faktur loh.
Baca Juga: 5 Cara Bayar Transaksi Menggunakan Virtual Account BCA
8. Payfazz
Payfazz adalah aplikasi transfer uang yang dapat digunakan untuk mengirim uang dengan berbagai metode. Selain itu, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membayar kebutuhan rumah tangga seperti, membayar listrik, membeli pulsa, dan top-up saldo Go-Pay.
- 6 Cara Deteksi dan Cegah Fraud dalam Bisnis, Lakukan Sebelum Terlambat! - November 4, 2024
- Bahaya Invoice Palsu: Ancaman Tersembunyi yang Bisa Menguras Kas Bisnis Kamu - Oktober 28, 2024
- Cara Membuat Kwitansi di Word dan Excel, Mudah dan Cepat! - Oktober 10, 2024