Paper.id baru saja melakukan update pembaharuan beberapa fitur terbaru untuk memenuhi kebutuhan dari para pengguna. Ini dia beberapa pembaharuan yang bisa didapatkan saat ini:

Expiry Time

Expiry time

Sebelumnya, invoice penjualan yang dibuat oleh para pengguna Paper.id akan kadaluarsa apabila tidak dibayarkan dalam kurun waktu 24 jam setelah memasuki masa tenggang. Namun, kali ini ada sedikit beberapa perubahan.

Expiry time dari sebuah invoice penjualan kini diperpanjang dari yang hanya 24 jam menjadi 30 hari. Hal tersebut dilakukan atas permintaan dari para pengguna Paper.id. Kamu juga bisa memberikan kritik dan saran mengenai pembaharuan fitur di Paper.id dengan cara menghubungi customer success kami.

SIAL INTERFOOD 2019 Page

Event Paper.id

Paper.id ikut serta dalam event berskala internasional bernama SIAL Interfood 2019. Untuk mengakomodir acara tersebut, dibuatkan sebuah halaman khusus bagi para pelaku usaha yang ingin menjadi bagian dari Paper.id menggunakan software invoice secara digital.

Selain itu, bagi para pelaku usaha yang ingin mendapatkan promo menarik dari Paper.id, bisa langsung datang ke booth Paper.id di SIAL Interfood 2019 di hall D1 Booth No. DJ04. Beberapa promo yang bisa kamu dapatkan:

Get Paid Now

Get Advance Now

Promo Cashback

Jika kamu penasaran mengenai promo-promo Paper.id di event SIAL Interfood 2019, baca lebih lanjut dengan klik disini.

Saat ini, Paper.id telah digunakan lebih dari 100 ribu pelaku usaha di Indonesia. Jika kamu juga ingin bergabung dengan melakukan pengelolaan bisnis secara digital dan gratis, kamu bisa daftar sekarang juga disini.

Daniel Nugraha