Produk Update– Paper.id baru saja melakukan produk update terbaru. Terdapat beberapa fitur yang bisa digunakan oleh para pengguna. Pada versi terbaru 1.68, Paper.id menambahkan fitur-fitur baru seperti:
Error Handling Strategy
Beberapa pengguna Paper.id sempat mengeluhkan jika error dalam login dashboard membuat membuat mereka harus mengulang proses tersebut. Hal itu tentunya merepotkan karena harus menuliskan ulang nama akun serta password pada laman login awal.
Pada produk update terbaru ini, pengguna tidak akan mengalami kejadian itu lagi. Sebab, mereka hanya harus melakukan refresh (seperti gambar di atas), dan masuk ke dalam halaman dashboard secara otomatis.
Default CC di Aplikasi Invoice Paper.id
Selain di website, aplikasi Paper.id di smartphone juga semakin memudahkan pengguna karena mendapatkan tambahan fitur “default CC” pada saat kirim invoice. Apa kegunaan dari penambahan fitur “default CC“?
Dengan adanya penambahan CC dalam kirim invoice, pengguna jadi bisa mengirimkan bukti transaksi (invoice) tersebut ke dirinya sendiri. Dengan begitu, pengguna bisa memeriksa ulang apabila ada kesalahan dalam membuat bukti transaksi.
Kamu belum download aplikasi invoice Paper.id? klik banner di bawah ini dan dapatkan secara gratis!
Baca Juga: Produk Update Terbaru Paper.id V.1.67
Verifikasi Email
Invoice yang kamu kirimkan ke pelanggan sering masuk ke dalam spam email? Hal itu tidak akan terjadi di Paper.id. Sebab, Paper.id telah mengubah alamat email invoicer@paper.id menjadi noreply@paper,id. Dengan begitu, invoice yang dikirimkan sudah pasti masuk ke dalam inbox atau kotak masuk, bukannya spam.
Tampilan Baru Paper.id
Saat ini, pengguna bisa mendapatkan informasi yang lebih banyak tentang fitur-fitur Paper.id. Pengguna bisa menemukannya di halaman homepage. Dengan adanya petunjuk tersebut, diharapkan bisa membantu seluruh pertanyaan yang ada di benak semua pengguna.
Baca Juga: Paper.id Produk Terbaru V.1.60 Mei 2019 | Paper.id Blog
Penjelasan fitur apa saja yang bisa ditemukan disana:
- Digital Payment.
- Template Invoice.
- Kirim Invoice.
- Akuntansi Gratis.
- Invoice Penjualan.
- Invoice Reminder.
- Expense Tracker.
- One Click Share.
- Laporan Keuangan.
- Inventory.
Jika kamu ingin mengetahui semua informasi tersebut, silahkan mengunjung Paper.id, atau klik disini.
Itu dia beberapa fitur terbaru dalam produk update Paper.id di versi 1.68. Fitur-fitur baru yang dikeluarkan sudah sesuai dengan minat dan kebutuhan dari para pengguna. Jika kamu juga ingin request fitur, kamu bisa mengisi halaman onboarding yang tertera pada laman awal di akun Paper.id kamu.
Saat ini, Paper.id telah digunakan lebih dari 40 ribu pelaku UKM di Indonesia. Angka tersebut terus bertambah sesuai dengan kebutuhan mereka yang menginginkan pengelolaan bisnis yang lebih mudah dan sederhana. Jika kamu juga sedang mencari software akuntansi terbaik, silahkan gunakan Paper.id secara gratis. Bagaimana caranya? klik di bawah ini.
- Fraud, Istilah Kecurangan yang Sering Terjadi dalam Dunia Bisnis - Januari 29, 2024
- Khusus Pengguna Garuda Indonesia, Gratis Paper+! - Januari 11, 2024
- Contoh Jurnal Akuntansi Keuangan yang Benar - Januari 1, 2024