Bermain saham kini semakin mudah dilakukan, bahkan bagi pemula sekalipun. Dengan perkembangan teknologi, siapa saja bisa mulai berinvestasi hanya dengan modal kecil melalui aplikasi investasi yang tersedia di ponsel.

Namun, sebelum terjun ke dunia saham, penting untuk memahami strategi yang tepat agar bisa memaksimalkan keuntungan dan meminimalkan risiko. Jika kamu ingin tahu lebih lanjut tentang langkah-langkah awal yang perlu dilakukan, cek panduan lengkapnya di cara bermain saham.

Cara Investasi Saham untuk Pemula

Berinvestasi saham bisa jadi langkah cerdas untuk membangun kekayaan jangka panjang. Namun, bagi pemula, memahami cara investasi saham yang tepat sangat penting agar tidak salah langkah.

Berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mulai berinvestasi saham dengan lebih percaya diri.

1. Pahami dasar-dasar saham

Sebelum mulai, pahami dulu apa itu saham dan bagaimana cara kerjanya. Saham adalah bukti kepemilikan suatu perusahaan. Artinya, ketika kamu membeli saham, kamu memiliki sebagian kecil dari perusahaan tersebut.

Nilai saham bisa naik atau turun tergantung pada kinerja perusahaan dan kondisi pasar. Karena itu, sebelum membeli saham, ada baiknya kamu memahami istilah dasar seperti capital gain (keuntungan dari selisih harga beli dan jual), dividen (pembagian keuntungan perusahaan kepada pemegang saham), serta analisis fundamental dan teknikal untuk membaca pergerakan harga saham.

Baca Juga: Cara Investasi Crypto untuk Pemula Tanpa Trading

2. Pilih platform investasi yang tepat

cara investasi saham

Memilih aplikasi investasi saham yang aman dan terdaftar di BAPPEBTI adalah langkah awal yang sangat penting. Tidak selalu berinvestasi di saham Indonesia, kini kamu juga bisa investasi saham Amerika di berbagai perusahaan ternama seperti saham Apple, Google, Meta, SEA (induk Shopee), dan 600+ saham lainnya hanya melalui aplikasi Reku. 

Semua pilihan saham Amerika yang ada di Reku bisa kamu beli dengan modal mulai $1. Biaya transaksinya pun rendah, sehingga cocok untuk pemula yang ingin mencoba investasi saham tanpa perlu modal besar.

Keunggulan lainnya, Reku menyediakan fitur seperti:

  • Reku Insights – analisis saham berbasis data eksklusif untuk membantu menemukan saham potensial.
  • Reku Packs – paket investasi yang berisi saham-saham unggulan yang sudah dikurasi oleh tim ahli. 
  • USD Yield – imbal hasil dari saldo dolar AS yang menganggur di akunmu.

Dengan fitur-fitur ini, investasi saham menjadi lebih mudah dan fleksibel, baik untuk pemula maupun investor berpengalaman. 

Cek Pilihan Saham Amerika di Reku Sekarang

3. Tentukan tujuan investasi

Sebelum membeli saham, tentukan tujuan investasi kamu. Apakah untuk jangka pendek, menengah, atau panjang? Menentukan tujuan adalah salah satu aspek penting dalam cara investasi saham agar kamu tidak mudah tergoda melakukan jual-beli tanpa perencanaan.  Ini akan membantumu dalam menentukan strategi dan memilih saham yang sesuai dengan profil risiko.

Baca Juga: 6 Cara Memulai Investasi untuk Anak Muda

4. Selalu gunakan dana dingin

Salah satu prinsip utama dalam investasi adalah menggunakan dana dingin, yaitu uang yang tidak akan mengganggu kebutuhan sehari-hari. Jangan pernah berinvestasi dengan uang pinjaman atau dana darurat karena saham memiliki risiko fluktuasi yang cukup tinggi.

5. Mulai dengan saham blue chip

Bagi pemula, saham blue chip bisa menjadi pilihan yang lebih stabil karena berasal dari perusahaan besar dengan fundamental yang kuat. Saham-saham ini biasanya memiliki kinerja yang baik dalam jangka panjang dan lebih tahan terhadap gejolak pasar.

Jika kamu masih bingung bagaimana memilih saham pertama, kamu bisa memulai dengan saham blue chip sebagai bagian dari strategi cara investasi saham yang lebih aman.

5. Diversifikasi portofolio

Jangan menaruh semua dana di satu saham saja. Sebaiknya, investasikan di beberapa saham dari sektor yang berbeda untuk mengurangi risiko. Selain saham lokal, kamu juga bisa mempertimbangkan investasi di saham Amerika. Pasar saham AS menawarkan banyak peluang menarik dengan potensi pertumbuhan yang tinggi.

Baca Juga: Kapan Profit Bisnis Harus Dialokasikan untuk Investasi?

Investasi saham sudah bukan lagi jadi tantangan. Itulah 5 cara investasi saham yang bisa kamu terapkan agar lebih percaya diri dalam memulai perjalanan investasimu. Dengan memahami dasar-dasar saham, memilih platform yang aman, serta menerapkan strategi diversifikasi, kamu bisa meminimalkan risiko dan memaksimalkan peluang keuntungan.

Jika kamu ingin mencoba cara investasi saham dengan lebih mudah dan fleksibel, aplikasi Reku bisa menjadi pilihan tepat. Dengan akses ke saham-saham besar dunia dan fitur-fitur unggulan, investasi jadi lebih praktis dan terjangkau. Selamat mencoba!

*Artikel ini hasil kerja sama antara Reku dan Paper.id

Muhamad Dika Wahyudi