Kuitansi berfungsi sebagai bukti transaksi pembayaran antara pembeli (buyer) dan penjual (supplier).  Dengan menggunakan aplikasi, kuitansi dapat dibuat dan diakses lebih cepat, mengurangi penggunaan kertas, dan memudahkan pencatatan keuangan secara digital.

Melalui Paper.id, kamu bisa membuat kuitansi otomatis dan langsung mengirimkannya ke buyer dalam format digital. Berikut panduan mudah membuat kuitansi online di Paper.id yang bisa kamu ikuti.

Keunggulan Kuitansi Online Dibandingkan Konvensional

Kuitansi online memiliki keunggulan lebih dibandingkan kuitansi konvensional berbasis kertas. Berikut ini 5 (lima) keunggulan dari kuitansi online format digital:

1. Hemat waktu dan biaya

Kuitansi online bisa dibuat dan dikirim dengan cepat tanpa perlu mencetak atau mengirim secara fisik, sehingga lebih praktis dan efisien. Selain itu, penggunaan kuitansi online juga membantu mengurangi biaya penggunaan kertas, ongkos kirim, dan waktu proses.

Baca Juga: Contoh Kuitansi Jual Beli, Sah dan Terbaru untuk Bisnis

2. Kuitansi online lebih aman

Kuitansi online mengurangi risiko hilang, rusak, atau tercecer karena tersimpan dalam format digital yang lebih aman dan terlindungi. Selain itu, kuitansi ini dapat diakses kapan saja dan dari mana saja, sehingga memudahkan dalam pengelolaan dokumen secara lebih efisien.

3. Mudah diakses dan teratur

Dengan penyimpanan digital, kuitansi dapat dengan mudah dicari melalui perangkat elektronik, memudahkan pengelolaan catatan keuangan. Misalnya, saat kamu perlu meninjau transaksi sebelumnya, kamu dapat dengan mudah mencari kuitansi melalui sistem, tanpa harus menyisir dokumen fisik satu per satu.

Baca Juga: Fungsi Kuitansi, Hal Sederhana yang Perannya Penting untuk Bisnis

4. Ramah lingkungan

Kuitansi online mengurangi penggunaan kertas dan tinta, sehingga lebih ramah lingkungan sekaligus membantu menekan biaya operasional. Selain itu, penggunaan teknologi digital ini juga berkontribusi pada pengurangan limbah.

5. Pembuatan kuitansi otomatis 

Teknologi membantu memudahkan pembuatan dan pengiriman kuitansi, sehingga mengurangi risiko kesalahan manual, misal salah ketik atau salah kirim. Selain itu, sistem otomatis juga mempercepat proses administrasi, sehingga pekerjaan kamu akan lebih efisien dan hemat waktu.

Baca Juga: Cara Membuat Kwitansi di Word dan Excel, Mudah dan Cepat!

Cara Buat Kuitansi Penjualan di Webapp Paper.id

Membuat kuitansi penjualan online di Paper.id bisa melalui webapp atau cukup mengakses platform Paper.id di situs Google dan login jika sudah memiliki akun. Jika belum, kamu perlu mendaftar agar bisa menggunakan Paper.id. Selanjutnya, ikuti langkah di bawah ini. 

1. Membuat terima pembayaran dari menu “Lihat Invoice Penjualan

  1. Pilih dan buka invoice yang ingin dibuat pembayarannya
  2. Klik tombol Tindakan di pojok kanan atas, lalu pilih Buat Kuitansi Penjualan
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  1. Setelah klik Buat Pembayaran Masuk, akan muncul tampilan sebagai berikut. Kamu bisa melengkapi kolom-kolom yang wajib diisi ditandai dengan ikon bintang kecil berwarna merah.
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  • Tanggal pembayaran berisikan jadwal kapan uang tersebut diterima oleh kamu sebagai business owner
  • Metode Pembayaran berisikan cara pembayaran yang digunakan user client untuk membayar tagihan invoice.
  • Jumlah berisikan jumlah tagihan yang sudah dibayar oleh client.
  • Akun keuangan menentukan penerimaan pembayaran tersebut akan masuk ke akun yang kamu pilih.
  • Di kolom Catatan, kamu bisa mencatatkan informasi tambahan terkait dengan pembayaran uang dari buyer.
  • Setelah semua kolom terisi, klik Simpan Pembayaran Masuk. Apabila jumlah pembayaran sudah dibayar penuh, invoice akan berstatus Paid. Namun apabila invoice baru dibayar sebagian, invoice akan berstatus Partially Paid.
  1. Jika ada kesalahan dalam pembuatan kuitansi penjualan, kamu bisa mengubah  atau menghapusnya dengan cara berikut:
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  • Masuk menu Penjualan
  • Pilih Kuitansi Penjualan
  • Terdapat daftar semua Pembayaran Masuk yang sudah kamu buat
  •  Pilih Pembayaran Masuk yang ingin dihapus
  • Klik tombol Tindakan, lalu akan muncul 4 (empat) pilihan, yaitu Kirim Kuitansi, Lihat Kuitansi, Ubah, dan Hapus. Pilih Hapus  untuk menghapus pembayaran dan pilih Ubah untuk mengubah pembayaran.

2. Hal yang perlu dicatat

Dari langkah-langkah di atas, ketika payment sudah dibuat, sistem otomatis membuat transaksi keuangan dan entri jurnalnya. Pembayaran ini langsung menambah saldo pada akun keuangan yang dipilih dan mengurangi piutang pada invoice yang dipilih dan di laporan.

Baca Juga: Cara Menulis Kwitansi yang Baik dan Benar, Ikuti 6 Langkahnya!

Cara Buat Kuitansi Pembelian di Aplikasi Paper.id

Selain webapp, Membuat kuitansi pembelian online di Paper.id bisa melalui aplikasi yang diunduh di Google Play atau App Store dengan login terlebih dahulu jika sudah memiliki akun. Jika belum, kamu perlu mendaftar. Selanjutnya, ikuti langkah di bawah ini. 

1. Membuat kuitansi pembelian dari menu pembelian

  1. Klik menu Pembelian > Kuitansi Pembelian.
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  1. Kemudian, klik tombol Buat Kuitansi Pembelian bertanda (+)
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  1. Kemudian, pilih mitra (jika sudah ada). Jika belum ada, kamu bisa Buat Mitra Baru dengan klik tanda (+) dan isi data mitra, seperti berikut ini:
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  1. Selanjutnya, isi data kuitansi pembelian, lalu klik Tambah Invoice Pembelian dan isi kolom bertanda bintang merah yang berarti wajib diisi, seperti berikut ini.
Cara buat kuitansi online di Paper.id
Cara buat kuitansi online di Paper.id
  1. Jika sudah diisi, maka tampilannya akan berikut ini dan kemudian, kamu sudah bisa menyimpannya. 
Cara buat kuitansi online di Paper.id

Demikian informasi cara membuat kuitansi online di Paper.id. Dengan Paper.id, kamu juga dengan mudah membuat, membayar, dan mengirim invoice digital secara otomatis. Beragam template pun telah tersedia. Cek di sini untuk informasi lebih lanjut!

Tenang saja, invoice dari Paper.id sudah dilengkapi e-Materai dari PERURI dan kamu bisa mengirim pengingat otomatis agar buyer membayar invoice-nya. Jadi, kamu tidak perlu mengingatkan buyer satu per satu. Pembayaran pun bisa lewat QRIS, VA, Tokopedia, Shopee, Blibli, hingga kartu kredit!

Tunggu apalagi? Daftar Paper.id gratis dan mudah! Pastikan kamu bisa menikmati fitur lengkap Paper.id dengan menyelesaikan verifikasi bisnisnya seperti panduan berikut!